Konsep Dasar RA Roudlatul Arifin





1.LATAR BELAKANG PEMIKIRAN
         Kini kita telah memasuki abad 21, abad globalisasi yang penuh dengan tantangan, persaingan dan lintas budaya yang cenderung bebas. Abad ini sangat membutuhkan sumber daya manusia yang berkualitas, yang memiliki intelektualitas dan spiritualitas yang tinggi serta kepribadian handal, agar mampu menghadapi tantangan, persaingan dan mampu memilah dan memilih dari tengah arus globalisasi budaya berdasarkan prinsip kebenaran yang diyakininya. Sementara, penciptaan sumber daya manusia yang berkualitas seperti yang kita harapkan tidaklah sesederhana dan semudah yang kita perkirakan. Untuk menuju ke arah itu dibutuhkan suatu proses pendidikan dengan sistem  terpadu sejak dini, dimulai dari pendidikan usia dini dan  taman kanak-kanak.
         Karena itu, pendidikan usia dini dan taman kanak-kanak dengan sistem pendidikan terpadu yang bernuansa keIslaman merupakan suatu upaya yang sangat positif, dalam rangka mempersiapkan terciptanya sumber daya manusia yang berkualitas, yang memiliki daya saing tinggi dan berakhlakul karimah di masa mendatang. Sistem ini memadukan sistem pendidikan yang membekali dan mengembangkan diri dari sisi IPTEK dan sistem pendidikan yang memberikan dasar dan memperkokoh Iman dan Taqwa (IMTAQ). Sistem pendidikan ini merupakan sistem pendidikan alternatif, yang akan mampu mengantisipasi pengaruh negatif arus globalisasi.
             Kecenderungan dan kesadaran masyarakat di Kabupaten Malang sudah mulai tumbuh dan responsif terhadap sistem pendidikan alternatif yang kini sedang ditumbuhkembangkan oleh beberapa penyelenggara lembaga pendidikan anak usia dini, yang secara kuantitas belum memadai untuk menampung animo masyarakat yang begitu besar. Sehingga setiap memasuki tahun ajaran baru, penolakan anak didik baru di lembaga pendidikan yang menerapkan sistem pendidikan terpadu, jumlahnya masih cukup besar. Hal ini dikarenakan tidak berimbangnya antara daya tampung lembaga pendidikan  yang menerapkan sistem terpadu tersebut dengan jumlah peserta  didik baru.
            Berdasarkan realitas yang ada dan seiring dengan semangat reformasi serta dalam rangka ikut serta membantu pemerintah untuk mempersiapkan sumber daya manusia yang berkualitas, yang merupakan generasi harapan bangsa di masa mendatang, yaitu generasi yang memiliki intelektualitas dan spiritualitas yang tinggi, wawasan pengetahuan dan teknologi yang tingi serta kepribadian yang baik, maka YAYASAN PESANTREN GLOBAL TARBIYATUL ‘ARIFIN (YaPeGTA) bermaksud mendirikan pendidikan tingkat taman kanak-kanak, yaitu  RA Roudlatul ‘Arifin.


2.DASAR PEMIKIRAN
         Pendirian RA  Roudlatul ‘Arifin adalah sebagai wujud tanggung jawab terhadap kelangsungan generasi dan refleksi dari suatu keyakinan, yang terinspirasi dari firman Allah SWT dan sabda Rasulullah SAW dalam rangka mempersiapkan generasi pelanjut sebagai berikut:
        ..”Allah mempersaksikan bahwa sejatinya tidak ada tuhan selain Dia, dan para malaikat pun mengakui-Nya dan orang-orang berilmu yang tegak di atas keadilan (Q.S.Ali Imron: 18).
         ...."Bacalah dengan nama Tuhanmu yang menjadikan manusia dari segumpal darah. Bacalah dan Tuhanmu teramat mulia. Yang mengajarkan dengan kalam . Mengajarkan kepada manusia apa yang tidak diketahuinya.” (Q.S.Al-'Alaq:1-5)
         “... Allah meninggikan orang yang beriman di antara kamu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan, beberapa derajat…..” (Q.S.al-Mujadalah:11).
          ..."Katakanlah..Apakah sama antara orang-orang yang berilmu dan orang-orang tidak berilmu (Q.S.az-Zumar:9)
          .."Barangsiapa menjalani satu jalan untuk menuntut ilmu, dianugerahi Allah kepadanya jalan ke surga (Al-Hadits)
           Pendidikan adalah pusaka terbaik. (Al-Hadist)
           .."Sesungguhnya malaikat membentangkan sayapanya kepada penuntut ilmu, tanda rela dengan usahanya itu (al-Hadits).
          Sebaik-baik hadiah yang diberikan orang tua kepada anaknya adalah pendidikan yang baik. (Al-Hadist)
           Didiklah anak-anakmu, mereka diciptakan untuk menghadapi masa yang lain dari masa kamu sekarang. (Al-Hadist).


3.MAKSUD DAN TUJUAN PENDIRIAN RA

           Secara umum tujuan Pendirian RA  Roudlatul ‘Arifin adalah sejalan dengan Program Pemerintah dalam bidang pendidikan, antara lain:
1)Pemerataan kesempatan belajar;
2)Penyelenggaraan Pendidikan yang Ekonomis dan Terjangkau oleh seluruh masyarakat;
3)Fleksibelitas pelaksanaan kurikulum sesuai kebutuhan peserta didik;
4)Peningkatan kualitas dan kuantitas pendidikan akhlaq bagi  peserta didik;
5)Relevansi pendidikan dalam pembentukan Nation Character Building peserta didik;
6)Efektivitas dan efisiensi penyelenggaraan pendidikan terpadu.
           Dan secara khusus tujuan pendirian ini sebagaimana ditetapkan dalam Sistem Pendidikan Nasional, antara lain:

Tujuan Pendidikan Nasional

           Pendidikan Nasional bertujuan mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia Indonesia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi pekerti yang luhur, memiliki pengetahuan dan ketrampilan, kesehatan jasmani dan rohani, kepribadian yang mantap dan mandiri serta rasa tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan (pasal 4 Undang-Undang No. 2 Tahun 1989 tentang Sistem Pendidikan Nasional).

4.PROGRAM-PROGRAM
4.1Program pembelajaran
      Pembelajaran yang dilaksanakan di RA Roudlatul Arifin adalah:
       a.Pengembangan IMTAQ (Akidah – Akhlaq, Ibadah, Mengaji IQRO’, Hafalan Juz ‘Amma,  
          Hafalan Hadits, Do’a sehari-hari);
      b.Pengembangan Bahasa, Kognitif, Affektif, Fisik, Estetika;
      c.Pengembangan Sosial, Mental, Emosi, Zauq;
      d.Kegiatan sains, nature learning, role playing, cooking class;
      e.Kunjungan studi sesuai tema

4..2 Visi Lembaga
    Mendidik generasi muslim melalui pendidikan yang kreatif, inovatif, berkualitas,  yang menghasilkan out put  yang arif, sholih, berakhlaq al-Karim, kreatif, mandiri, cinta tanah air, dan berwawasan nasional di era global.

4.3 Misi Lembaga

    - Mewujudkan pendidikan Islam  yang unggul, kreatif, inovatif, motivatif serta  menciptakan lingkungan belajar sambil bermain yang komperehensif, membudayakan suasana belajar yang aktif, efektif, problem solving, kontekstual, role playing yang menyenangkan.
     - Mencetak lulusan yanmg sholih dan arif, berakhlaq al-karim, mandiri, cinta tanah air, berempati, concern terhadap kemanusiaan.
     - Menghasilkan lulusan yang menguasai IPTEK, kritis, kreatif, dan mampu menjawab tantangan kehidupan karena memiliki bekal  ilmu pengetahuan dan keterampilan untuk dijadikan bekal menempuh jenjang pendidikan selanjutnya, sehingga kelak mereka dapat berperan aktif di masyarakat sebagai pemimpin umat dan bangsa.

4.4 Tujuan Lembaga
    Berusaha mengembangkan perilaku mandiri dan percaya diri, meletakkan pembentukan karakter atau perilaku dengan berlandaskan Al-Qur’an dan As Sunnah sebagai pijakan dalam pendidikannya dengan tetap mengembangkan aspek-aspek penting lainnya yaitu kognitif atau kemampuan berpikir, kemampuan berbahasa atau komunikasi, psiko-motor atau perkembangan fisik motoriknya.

5.PROGRAM UNGGULAN RA ROUDLATUL ARIFIN

1)Pendidikan Akhlaq (Moral Education);
2)Al-Qur’an dan Sunnah dalam Praktek Kehidupan Sehari-hari (Everyday Life Practice in Qur’an and Sunnah);
3)Praktek Pembelajaran Ibadah  Berjamaah
4)Pembelajaran Tematik (Thematic Learning);
5)Multi Language Methods (Indonesia, Java, English, Arabic)
6)Tadabbur Alam
7)Pembelajaran dengan Media Alam (Nature Media Learning);
8)Program Khusus Tahunan (Yearly Special Program)
9)Pembelajaran Seni dan Kerajinan (Arts and Craft Learning);
10)Pembelajaran Berbasis Komputer untuk Anak (Computer Base Learning for Children);
11)Pembelajaran dengan Audio Visual (Audio Visual Learning)
12)Pemeriksaan Kesehatan Bulanan (Monthly Health Control);
13)Kelas Memasak (Cooking Class).
Posted by Agus Sunyoto

Belum ada Komentar untuk " Konsep Dasar RA Roudlatul Arifin "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel