Pendidikan Agama Islam untuk Anak Batita

          Mendidik anak pada usia balita (18 bulan – 3 tahun) tidak dibutuhkan  kurikulum formal. Namun, pendidik  perlu mempunyai outline untuk pembimbing  dalam menjalankan proses pendidikan yang terarah dan terencana. Outline yang  sangat pas untuk diterapkan pada anak usia batita adalah outline yang  seluruh pembelajarannya bersifat spontan dan mengalir bersama kehidupan sehari-hari anak-anak. Tidak ada kesan belajar mengajar, yang ada hanyalah kesempatan bagi orang tua untuk menghabiskan waktu efektif dan fun bersama anak sambil menanamkan nilai-nilai dasar agama Islam.
1.Akidah
         Mula-mula tanamkan dalam pikiran dan jiwa anak Tauhid yang meliputi Nama-nama dan Sifat-sifat Tuhan yang baik. Tanamkan Kalimah tauhid itu sebagai hafalan di luar kepala sebatas yang bisa diucapkan anak seperti: Allah, ar-Rahman, ar-Rahiim, al-Malik, al-Qudus, al-Hakim,as-Shabur, al-Ghafur, al-Khaliq.
Selain itu, ajarkan kepada anak untuk merespon dengan jawaban yang tepat dengan menanyakan mereka pertanyaan lalu sediakan jawabannya. Ulangi sesering mungkin (tiap hari/tiap minggu). Ketika makin mahir berbicara mereka dapat belajar untuk menjawab pertanyaan sebatas pemahaman mereka.
        Anak usia ini belum mengerti  tentang makna dan sebab akibat dari pertanyaan-pertanyaan  yang diajukan maupun jawaban-jawabannya, tetapi kita sedang membangun fondasi Ketauhidan dogmatis dan doktriner ke dalam jiwa dan pikiran anak.
Pertanyaan yang baik untuk dikonstruk adalah:
•Siapa Tuhanmu? Allah Tuhanku
•Di mana Allah ? Allah ada di balik langit
•Siapa yang Menciptakanmu? Yang menciptakan aku adalah Allah
•Bicara sesuatu harus dikaitkan dengan  Allah seperti  Subhanallah, Masya Allah, Alhamdulillah, Bismillah, Laailahailallah, Lahaula wala quwwata ila billah, dll,   
•Siapa Nabimu? Muhammad Nabiku
•Apa Agamamu? Islam Agamaku
 
2.Doa
Ajarkan doa kepada anak secara alamiah  ketika situasi muncul dengan membacakan doa-doa pendek dengan meminta anak untuk mengulangi setelah kita.
•Doa bangun tidur, Doa mau tidur, Doa sebelum/ sesudah makan, Doa memakai pakaian, Doa Bersin, Salam, Doa ketika hujan, doa masuk dan keluar kamar mandi, doa-doa pendek dalam sholat seperti doa saat ruku', sujud, iftitah.

3.Al-Qur’an
•Mendengarkan bacaan al-Quran bersama setiap hari
•Bimbing  anak-anak untuk mengulang-ulang bacaan Qur’an, terutama ayat-ayat pendek dalam Juz Amma. 
•Ajari menghafal al-Fatihah dengan cara mengulang-ulang
Tujuan dari pembelajaran al-Qur’an pada usia ini adalah memperkenalkan ayat-ayat al-Qur’an kepada mereka dan menanamkan kecintaan kepada al-Qur’an. Jadi pembelajaran ini harus dilakukan dengan bermain dan bersenang-senang..

4.Adab/akhlak

•Mengucapkan terimakasih, maaf, permisi, tolong (ketika meminta bantuan)
•Mengucapkan Salam setiap kali masuk rumah dan ketemu orang
•Makan dan minum dengan tangan kanan
•Menghormati orang yang sedang sholat dengan tidak berjalan di depannya
•Ajarkan anak untuk biasa berbagi dengan temannya
•Puji anak ketika mereka berbagi atau melakukan hal yang baik. Besar-besarkan hal itu. Katakanlah Allah suka ketika mereka berbuat itu.
Di samping itu, pola yang paling tepat dan efektif untuk mendidik karakter anak adalah dimulai sejak mereka masih dini. Dari penelitian diberbagai belahan dunia yang terus berkembang, hasil riset tentang tehnik penyerapan informasi ke otak dibagi meliputi 5 tahap :
•  Membaca dengan prosentase penyerapan informasi 10%
•  Mendengar dengan prosentase penyerapan informasi 20%
•  Mendengar dan Melihat dengan prosentase penyerapan informasi 50%
•  Mengatakan dengan prosentase penyerapan informasi 70%
•  Mengatakan dan melakukan dengan prosentase penyerapan informasi 90%
Dari informasi di atas mudah bagi kita untuk mengetahui cara yang paling efektif untuk mendidik karakter anak bukan? Kalo mau hasil maksimal, dengan penyerapan di atas 50 % maka metode mendidiknya harus disesuaikan dengan cara otak menyerap informasi

Belum ada Komentar untuk " Pendidikan Agama Islam untuk Anak Batita "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel